Liverpool Petik Kemenangan, Juventus Tanduk Dari Tottenham

Liverpool Petik Kemenangan, Juventus Tanduk Dari Tottenham
Jakarta - Liverpool dan Juventus meraih hasil positif pada laga uji coba pamungkasnya jelang musim baru pada Sabtu (5/8/2017). Bertanding di Stadion Aviva di Kota Dublin, Irlandia, Liverpool menang 3-1 atas wakil Spanyol, Athletic Bilbao. Dua gol penentu kemenangan Liverpool pada laga ini dikemas pemain muda.

Roberto Firmino membawa The Reds - julukan Liverpool - unggul terlebih dulu pada menit ke-21 melalui sepakan penalti. Namun, berselang 9 menit, Bilbao bisa menyamakan kedudukan lewat Inaki Williams.

Pada babak kedua, sejumlah pergantian dilakukan kedua tim. Hal ini membuat pemain muda Liverpool bisa unjuk kebolehan.

Striker berusia 17 tahun, Ben Woodburn, membawa Liverpool unggul pada menit ke-59. Dominic Solanke, pilar Inggris saat menjuarai Piala Dunia U-20, mengunci kemenangan 3-1 Liverpool pada menit ke-80.

Laga melawan Bilbao merupakan partai pamungkas The Reds jelang musim baru. Dari delapan pertandingan, pasukan Juergen Klopp hanya kalah sekali yaitu saat final Audi Cup dari Atletico Madrid.

Sementara itu, di Stadion Wembley, Juventus merasakan kekalahan keduanya di pramusim saat takluk 0-2 dari Tottenham Hotspur.


Dua gol kemenangan Tottenham pada laga tersebut dicetak oleh Harry Kane (11') dan Christian Eriksen (52').

Juventus cuma memainkan empat pertandingan uji coba selama pramusim. Sebelum kalah dari Tottenham, pasukan Massimiliano Allegri takluk dari Barcelona di ICC 2017.

Juventus akan menjalani laga resmi pertama musim ini dengan menghadapi Lazio di Piala Super Italia pada 13 Agustus 2017.
Sign out
Baca Juga ×
Diberdayakan oleh Blogger.