Barito Putra Patahkan Rekor Tak Terkalahkan Persija
Di babak pertama, meski bermain terbuka kedua tim tak mampu memecah kebuntuan. Beberapa kali ancaman yang dilancarkan tak dapat diselesaikan dengan baik.
Laga semakin cepat ketika babak kedua dimulai. Tim tuan rumah yang dibesut Jacksen F Tiago coba mengambil inisiatif menekan dengan mengandalkan sisi sayap.
Akhirnya pada menit ke-56, tuan rumah unggul. Matias Cordoba melepaskan umpan melalui tendangan bebas ke dalam kotak penalti. Bola disambut dengan sundulan oleh Dougla Packer.
Kiper Persija, Andritany Ardhiyasa masih mampu menepis bola yang jatuh ke sisi kiri gawangnya. Namun, Muhammad Rifqi berhasil menyambutnya dan menjadi gol.
Tertinggal satu gol, Persija coba menaikkan tempo permainan. Namun mereka kesulitan menghadapi soliditas lini pertahanan Barito Putera.
Pelatih Persija, Stefano Cugurra melakukan pergantian. Pemain anyar mereka, Fitra Ridwan masuk menggantikan Abrizal Umainalo. Tak berselang lama Bambang Pamungkas keluar digantikan Rudi Widodo.
Sayangnya, hingga wasit Oki Dwi Putra meniupkan peluit tanda pertandingan usai. Macan Kemayoran tak kunjung mampu mencetak gol penyama kedudukan.
Susunan Pemain
Barito Putera: Adhitya Harlan; Dandi Maulana, Muhammad Rifqi, Nazar Nurzaidinm Valentino Telaubun, David Laly (Nazarul Fahmi 85'), Douglas Packer, Matias Jesus Cordoba, Paulo Oktavianus Sitanggang (Amirul Mukminin 79'), Rizky Rizaldi Pora (Yongki Aribowo (90+2’), Syahroni
Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa; Maman Abdul Rahman, Michael Orah, Willian Pachecho, Abrizal Umanailo (Fitra Ridwan 58'), Amarzukih, Novri Setiawan, Ramdani Lestaluhu, Sandi Suthe (Vava Mario Yagalo 59'), Bambang Pamungkas (Rudi Widodo 71'), Bruno Lopes
- VIVA -
Post a Comment